Cara Mudah Download Lagu Mp3 YouTube Tanpa Aplikasi

Cara Mudah Download Lagu Mp3 YouTube Tanpa Aplikasi

Download Mp3 dari Youtube? Youtube, layanan berbagi video yang juga jadi lumbung dolar bagi yoytuber. Bahkan situs semacam Vimeo pun punya channel musik khusus di Youtube. Trend ini juga menular ke label music di Indonesia. Tak bisa di pungkiri juga merupakan tempat mencari lagu baru dan populer. Banyak lagu yang ada di youtube yang bisa diputar secara gratis. Lalu bagaimana jika sedang ingin irit kuota internet atau sedang take punya kuota data? Kan manyun.. beberapa lagu di youtube memang bisa di download (simpan sementara) dengan aplikasi Youtube.
download mp3 YouTube tanpa aplikasi
Ah basi! ya memang sudah basi!! Fitur ini punya beberapa keterbatasan. Bagi beberap orang, lebih mantap kalau bisa download lagu di youtube dan menyimpannya. Tentu agar bisa diputar kapanpun dan dimanapun tanpa koneksi internet. Tak masalah jika mendownload lagu dari komputer, karena banyak software yang bisa digunakan untuk mengunduh lagu dari situs youtube, baik berupa video maupun langsung menjadi Mp3 audio.

Lalu bagaimana jika anda hanya punya smartphone android atau iphone? Sebenarnya ada juga kok aplikasi download YouTube untuk android. Tapi kadang suka ngadat (error). Jadi, apakah ada cara download lagu di youtube tanpa aplikasi? Ada, download lagu di youtube di android tanpa aplikasi berarti anda harus mengunjungi situs tertentu dari browser dan mengunduhnya dari sana. Banyak kok situs seperti ini. Dan ada beberapa situs convert lagu youtube ke mp3 yang biasa saya manfaatkan. Nanti saya kasih tahu langkah-langkah download mp3 dari YouTube.

Langkah-langkah mengunduh lagu dari Youtube dengan bantuan beberapa situs yang mampu mengconvert video clip youtube ke format mp3, sebagian besar langkahnya sama saja. Umumnya anda hanya perlu mengkopi link video youtube yang akan dikonversi dan meng-generate link unduh lagunya.

Beberapa tahun yang lalu, situs KeepVid merupakan tujuan banyak pencari lagu. Namun karena membutuhkan java aplet, mini mulai ditinggalkan. Karena kini tidak lagi didukung oleh browser papan atas. Jadi anda tidak akan bisa mengaksesnya dari Android/iPhone lagi. Lupakan situs KeepVid jika browser anda tidal mendukung java aplet.

Untuk mengunduh mp3 langsung dari Youtube, pilihan saya jatuh pada situs convert2mp3.net yang interface defaultnya berbahasa Jerman. Untukeng akses dalam bahasa Inggris. tambahkan EN di belakang alamat situs menjadi convert2mp3.net/en atau meng-klik gambar bendera Inggris di pojok kanan atas layar.
Situs covert MP3 youtube

Dari situs tersebut, anda bisa download mp3 langsung dari situs youtube. Dengan meng-kopi link video ke kolom yang disediakan.

Berikut urutan langkah-langkahnya secara lengkap:

Note: Dalam tutorial saya menggunakan Google Chrome Android.

1. Buka situs Youtube dan cari lagu yang anda ingin download dan jadikan mp3.

2. Jika sudah ketemu, kopi url di address bar, untuk mendapatkan alamat lagu.


Cara lainnya, klik di tanda panah bengkok dibawah video lagu dan tekan lama pada kotak yang ditandai dalam gambar dibawah kemudian pilih salin alamat tautan


3. Buka tab baru di browser dan ketik alamat convert2mp3.net/en atau klik disini


4. Salin url ke kolom yang di tandai dalam gambar di bawah dan klik di tombol convert.

pro tips: setelah mengkopi url (alamat youtube) langsung tekan enter atau tanda panah di keyboard agar iklan pop-up tidak tampil

5. Tunggu hingga situs Convert2Mp3 selesai melakukan download video ke servernya.

6. Anda bisa melakukan editing Tag Mp3 terlebih dulu atau membiarkan apa adanya dan langsung menggeser layar ke bawah untuk mencari tombol Continue.

Setelah anda klik tombol continue, video lagu Youtube akan bisa anda download langsung ke ponsel android (atau iphone) tanpa bantuan software atau aplikasi apapun. Cara ini menurut saya lebih berguna daripada menggunakan aplikasi semacam Tubemate atau ogYoutube karena tidak perlu update aplikasi.

Kelebihan lainnya, anda juga bisa memilih untuk mengkonversi Video youtube ke format audio selain mp3, seperti m4a, ogg, bahkan flac. Dan anda juga bisa mengkonversinya ke berbagai berbagai format video seperti mp4, wmv, avi, juga format video legendaris: 3gp :p

Mudah kan cara download lagu mp3 langsung dari youtube tanpa bantuan aplikasi maupun software diatas? Eit, masih ada lagi situs kedua yang bisa dikunjungi youtube-mp3.org, meskipun kemampuannya terbatas pada konversi video youtube hanya ke format mp3 dan kualitas audio (bitrate) terbatas pada 128kb saja. Sedangkang situs youtubemp3.net memiliki kemampuan konversi yang mirip mirip dengan convert2mp3 meskipun interface-nya lebih sederhana. Namun kualitas convert youtubemp3.net ke fromat mp3 lebih baik. Karena bitrate lagu bisa mencapai 256kb.

Masih kurang daftar situs konversi-nya? Nanti akan saya berikan daftar situs serupa yang bisa anda jadikan alat berburu lagu mp3.

Yuk tinggalkan jejak, bagikan juga biar ilmunya manfaat.

Share this:

Disqus Comments